Featured Post

Bom di Konser Ariana Grande

Berita duka datang dari konser artis terkenal Amerika, Ariana Grande. Sekitar 19 orang dilaporkan tewas akibat ledakan saat dirinya menggelar konser di Manchester, Inggris.

sembilanpost.com

Siapa yang tidak kenal dengan artis cantik asal Amerika Serikat yang satu ini. Senin malam (22/5) waktu setempat, Ariana Grande menggelar konser di Manchester Arena, Inggris. Konser yang dihadiri ratusan remaja ini mendadak buyar setelah terdengar dentuman keras. Pelantun lagu 'Bang Bang' tersebut dikabarkan selamat dari kejadian tersebut. 

Dalam konser yang digelar di Manchester Arena, Inggris, pada Senin malam (22/5) itu dilaporkan sekitar 19 orang meninggal dan 50 lainnya terluka berat. Hal itu dipastikan oleh pihak Kepolisian Manchester. Polisi menindak lanjuti ledakan tersebut sebagai serangan teroris.

Penonton dari konser tersebut banyak yang mengunggah foto maupun video ledakan ke media sosial. Saksi mata menyebut penonton berlarian dan panik saat ledakan terjadi.

"Kami sedang menuju keluar dari area konser dan pada saat bersamaan di sebelah kanan pintu terjadi ledakan. Dan semua orang berteriak," kata pengunjung konser Catherine Macfarlane kepada Reuters.

Macfarlane menyampaikan ledakan tersebut sangatlah besar. Orang-orang yang berada di sekitar arena konser berlarian dan berteriak untuk keluar.

"Itu adalah ledakan yang besar. Setiap orang lari dan berteriak untuk keluar," tuturnya. *

Komentar