Featured Post

Ketika Anak Berkebutuhan Khusus Mengungkapkan Dunianya

Dalam rangka usaha peningkatan keinsyafan akan autisme dan kebutuhan khusus lainnya, Sekolah Khusus Spectrum Workshop Bintaro (lembaga pendidikan yang menangani anak-anak berkebutuhan khusus) bekerja sama dengan Perum Lembaga Kantor Berita Nasional Antara menyelenggarakan Pameran Fotografi Karya Anak Berkebutuhan Khusus. Acara ini diadakan pada Kamis (12/4) hingga Rabu (18/4) lalu di Galeri Foto Jurnalistik Antara, Jalan Antara No 59, Pasar Baru, Jakarta Pusat.



Pameran ini mengusung judul “Selamat Datang Di Duniaku” yakni fotografi sebagai media ekspresi anak & remaja berkebutuhan khusus yang mengungkapkan dunianya. Peserta pameran ini adalah para siswa siswi Sekolah Khusus Spectrum penyandang kebutuhan khusus ASD (Autistic Spectrum Disorder), Asperger, Down Syndrome, dan kebutuhan khusus lainnya.

“Kegiatan ini ditujukan untuk menciptakan lingkungan, kegiatan, pengalaman yang inklusif, yang diharapkan dapat merangkul penyandang autusm dan kebutuhan khusus lainnya. Selain itu juga memberikan kesempatan ekspresi artistik para penyandang autism dan penyandang kebutuhan khusus lainnya,” jelas A. Eko Wibowo selaku pelaksana kegiatan.

“Dengan mengadakan kegiatan Pameran Fotografi Karya Anak Berkebutuhan Khusus dapat mendukung penciptaan kemandirian bagi mereka, sehingga akan memberikan manfaat untuk masyarakat dan mempromosikan komunitas inklusif,” tambah pria yang akrab disapa Eko.



Dalam acara pembukaan yang diadakan pada hari Kamis (12/4), kegiatan diawali dengan pengadaan diskusi dengan judul “Fotografi Sebagai Media Ekspresi”, menghadirkan pembicara Oscar Motuloh (Kurator GFJA) dan Tisna Chandra (Psikolog). Hadir dalam acara ini Direktur Kantor Berita Antara, Suryodiningrat dan artis Ferina. Kegiatan diakhiri dengan penampilan band oleh murid-murid Sekolah Khusus Spectrum.* (Benino/ft.dok

Komentar